Segenap Keluarga Besar Pemerintah Desa Latukan, Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1438 H. Minal Aidin wal Faizin (Mohon Maaf Lahir dan Bathin)

Jumat, 21 Desember 2012

PELAKSANAAN PADE (Pengolahan Administrasi Desa Secara Elektronik) DI KABUPATEN LAMONGAN


Untuk memberikan pelayanan yang cepat, tepat dan professional, penerapan Program PADE (Pengolahan Administrasi Desa Secara Elektronik) di Kabupaten Lamongan semakin dimantapkan.
Program inovatif ini rencannya akan diujicobakan pada tahun 2013 yang meliputi 27 desa dan 12 kelurahan (termasuk desa Latukan (Karanggeneng) yang terutama digunakan sebagai pilot project). Sedangkan persiapannya, telah dilaksanakan pembinaan pemantapan tugas dan fungsi Sekretaris Desa di ruang Sabha Dyaksa, Rabu (19/12/2012) kemarin.
Sebanyak 100 Sekdes dan 12 sekretaris kelurahan se-Kabupaten Lamongan dilibatkan pada acara yang dibuka Asisten Tata Praja Luluk Humam.
Dikatakan, saat ini masyarakat menuntut pelayanan yang cepat, tepat dan professional. Maka pemerintah daerah, termasuk pemerintahan di desa harus mengubah sistem pelayanan agar mampu mengakomodir tuntutan tersebut.
“Upaya nyata peningkatan pelayanan itu dilakukan adalah melalui penerapan program PADE.  Untuk itu dibutuhkan kemauan dan kemampuan yang keras untuk beradaptasi dengan program-program yang baru. Karena PADE tidak akan berjalan tanpa upaya dan kerja keras para Sekdes,” tambahnya.
Hadir sebagai pemateri pada acara ini Kabag Pemerintahan Desa Sekretariat Daerah Kabupaten Lamongan Mohammad Nalikan untuk memberikan pembinaan tentang Program Pengolahan Administrasi Desa, dan di bantu oleh kepala dusun Latukan utara (karanggeneng) sebagai petugas yang mendemonstrasikan program PADE tersebut.

1 komentar: